Sabtu, 20 April 2013

Fakta, Penyiksaan horor di dunia

Konvensi PBB yang Menentang Penyiksaan mendefinisikan penyiksaan sebagai: “… segala bentuk tindakan yang menimbulkan rasa sakit atau penderitaan, baik secara fisik maupun mental, yang dilakukan secara sengaja terhadap seseorang untuk tujuan tertentu seperti untuk memperoleh informasi atau pengakuan dari orang tersebut atau dari orang ketiga, menghukum orang tersebut atas tindakan yang ia atau orang ketiga lakukan atau tertuduh melakukannya…”
Segala bentuk penyiksaan dianggap sebagai tindakan illegal di banyak Negara; sesuai dengan bunyi Konvensi Jenewa. Namun, terdapat beberapa bentuk penyiksaan yang masih dipraktekkan hingga saat ini atau hingga beberapa tahun yang lalu.
 
1. Melumpuhkan Panca Indera

Teknik Penyiksaan Brutal Paling Mengerikan di Dunia
 Melumpuhkan Panca Indera Merupakan bentuk penyiksaan paling keji ; melumpuhkan salah satu panca indera seseorang merupakan teknik penyiksaan paling kejam. Pelaku penyiksaan tidak hanya memborgol korban, ia juga menutup matanya, menutup telinga dan hidungnya untuk melumpuhkan 3 dari 5 panca indera yang dimiliki si korban: penglihatan, pendengaran, dan penciuman. Teknik ini terbukti ampuh dalam waktu sekejap karena korban tidak mampu menahan perasaan kehilangan panca indera miliknya. Teknik ini digunakan dalam berbagai bentuk.

2. Strappado (Penggantungan ala Palestina)

Penggantungan ala Palestina merupakan bentuk penyiksaan keji dimana tangan korban diikat di belakang punggungnya, lalu seutas tali diikatkan pada tangan korban dan ditarik melalui sebilah kayu sehingga korban berada dalam posisi menggantung. Untuk menambah penderitaan korban; beban biasanya ditambahkan.

3. Perampasan Waktu Tidur

Bentuk penyiksaan lain adalah perampasan waktu tidur, dimana korban diposisikan berdiri vertikal dan ketika ia mencoba untuk tertidur, ia diganggu secara fisik, menggunakan suara nyaring dan cahaya terang. Tidur merupakan hal pokok yang diperlukan seseorang agar ia tetap merasa damai dan tenang. Namun, ketika ia tidak diperbolehkan tidur, ia akan kehilangan akal sehatnya. Teknik ini dilakukan berulang kali hingga diperoleh hasil yang diinginkan.

Mantan Perdana Menteri Israel Menachem Begin mendeskripsikan pengalamannya saat mengalami penyiksaan ini sebagai berikut:

Di hadapan tawanan yang diinterogasi, pandangannya mulai kabur. Jiwanya merasa lelah, kakinya tak mampu berdiri lagi, dan ia hanya mempunyai sebuah keinginan: tidur… Siapapun yang pernah merasakan keinginan ini pasti mengerti bahwa rasa lapar dan haus tidak berarti apa-apa dibandingkan dengan kebutuhan yang satu ini.

4. Penyiksaan dengan Panas/Dingin yang Ekstrim

Panas atau dingin yang ekstrim sangatlah tidak nyaman. Jika panas atau dingin ekstrim diberlakukan pada korban yang sudah merasa tegang dan stress, maka hal ini akan menjadi penyiksaan bagi korban. Korban dilucuti pakaiannya lalu ditaruh didalam sel (atau luar ruangan, tergantung pada cuaca) dan dihadapkan pada suhu panas ekstrim (hingga 50 derajat celcius) atau suhu dingin ekstrim (dibawah 0 derajat celcius). Teknik ini digunakan hingga saat ini.

5. Pelecehan Seksual (Pemerkosaan/Sodomi)

Melakukan hubungan seksual atau melakukan seks oral maupun anal tanpa dikehendaki oleh salah satu pihak bisa disebut sebagai pelecehan seksual. Pemerkosaan dan sodomi merupakan dua hal yang berbeda, namun keduanya digunakan dalam bentuk penyiksaan.

Dalam bentuk penyiksaan ini, korban diperkosa; tidak masalah apakah korban laki-laki atau perempuan (seperti yang dibuktikan Abu Ghuraib). Pemerkosaan berakibat pada kerusakan dan penderitaan fisik dan psikologis korban.

6. Waterboarding

Waterboarding merupakan teknik yang diikutsertakan dalam Daftar Teknik Interogasi Modern oleh CIA, namun teknik ini tidak diperkenankan untuk digunakan lagi (secara resmi). Waterboarding dilakukan dengan mengikat korban pada bagian punggung dengan kepala tunduk ke bawah, lalu menutupi kepalanya dengan kain berpori. Lalu air dalam jumlah banyak dituangkan ke wajah korban; menimbulkan rasa sakit pada bagian refleks menyelam mamalia yang dapat menyebabkan rasa sakit ekstrim

Selasa, 02 April 2013

Fakta, 5 Kisah Horor dari Kapal Titanic

15 April menandai 100 tahun tenggelamnya RMS Titanic. Meski cerita tragis soal kapal pesiar mewah ini sudah sering jadi berita utama, ada cerita-cerita lain yang muncul dari Titanic, kisah-kisah hantu. Berikut adalah kisah-kisah seram dari Titanic.

* Setelah tragedi Titanic, tim SAR menemukan 328 korban Titanic dan untuk sementara mengevakuasi jasad mereka ke Rumah Rias Jenazah Snow & Co di Halifax, Nova Scotia. Menurut majalah Encompass, rumah rias jenazah tersebut kini menjadi restoran Five Fisherman, dan katrol yang digunakan untuk mengangkut jenazah para korban Titanic ke bagian atas gedung masih ada di atap ruang penyimpanan wine. Kini, berbagai peristiwa aneh seperti gelas terbang dari lemari atau alat makan yang jatuh ke lantai meski tidak ada orang di sekitarnya, sering terjadi di restoran tersebut. Manajer Gary MacDonald bilang, "Kamu harus menghormati mereka atau mereka akan mengganggu."

* Pada 2008, Jurnal Atlanta Constitusion menerbitkan sebuah cerita tentang Akuarium Georgia setelah pameran "Titanic Aquatic" di sana. Beberapa relawan pameran tersebut melaporkan kejadian aneh saat bekerja di acara yang menampilkan ratusan artifak Titanic. Staf akuarium kemudian membawa paranormal penyelidik yang kemudian menyimpulkan bahwa pameran Titanic tersebut memang merupakan tempat hunian makhluk halus.

* Menurut San Francisco Chronicle, pada 1990an, seorang pria San Francisco bernama Jaime Rodriguez mengatakan ia dihantui arwah. Kemudian ia baru mengetahui bahwa seorang penumpang Titanic pernah tinggal di apartemennya. Tetapi si penumpang tersebut, Dr Henry Washington Dodge bukanlah seorang pahlawan. Dr Dodge mengaku ia mempersilakan perempuan dan anak-anak untuk ikut naik ke sekoci yang menyelamatkan istri dan anak laki-lakinya, tapi kemudian ia sendiri ikut naik ke sekoci tersebut dan mendapat sorotan publik akibat perilakunya itu. Setelah menerima tuntutan hukum dan kerugian keuangan, Dodge menjadi depresi dan bunuh diri di apartemennya di San Francisco pada 1919. Hantunya kemudian muncul di apartemennya itu setiap musim panas setiap tahun, dan selalu di tempat yang sama.

* Sosialita legendaris Margaret "Molly" Brown selamat dari tenggelamnya Titanic, tapi bekas rumahnya di Denver adalah tempat terjadinya hal-hal aneh. Menurut blog Mysterious Colorado, peristiwa-peristiwa yang bersifat paranormal terjadi secara rutin di Museum Rumah Molly Brown di Denver, termasuk gangguan pada perabot dan penampakan hantu Molly Brown serta suaminya James Joseph Brown. Penampakan ibu Molly di jendela atas rumah juga pernah terjadi, begitu juga dengan munculnya bau-bau tembakau Tuan Brown dan parfum favorit istrinya yang beraroma mawar.

* Menurut Daily Mail, rumah kelahiran kapten Titanic di Inggris juga memiliki sejarah misteri. Rumah masa kecil Kapten Edward John Smith diwarnai banjir-banjir misterius dan angin dingin yang muncul tiba-tiba, selain juga penampakan hantu.



Legenda Kisah Horor Nyata Yang Di Jadikan Film

Kisah nyata horor dunia yang dijadikan film Sejauh ini, the mityville merupakan film horor terseram yang di ambil dari sebuah kisah nyata. Bermula dari seorang pemuda yang rentan terhadap penyalah gunaan narkoba Ronald deFeo jr (alias "Buth") yang membantai seluruh anggota keluarganya pada suatu malam 14 November 1974 dengan mengunakan senjata api, disaat anggota keluarganya tertidur, pertama ia menembaki ayah dan ibunya yang sedang tidur di kamar mereka, diteruskan dengan membunuh saudaranya yang lebih muda. Menurut polisi, deFeo membunuh seluruh anggota keluarganya untuk mendapatkan sejumlah uang, tetapi banyak isu-isu yang berdar bahwa Defeo melakukan pembunuhan keji itu dikarenakan dia mendengar bisikan-bisikan gaib dari arwah yang ada di rumah tersebut.


Kisah Nyata Horor Dunia

Beberapa tahun setelah kejadian tersebut rumah yang menjadi peristiwa pembantaian keluarga itu didiami oleh keluarga Lutz. Mereka menemukan sebuah ruangan rahasia yang diyakini menyimpan sebuah misteri dari kejadian pembunuhan keluarga DeFeo dan tak lama setelah itu keluarga Fatz melarikan diri dari rumah tersebut tanpa alasan yang jelas.

The Exorcism Of Emily Rose
The Exorcism Of Emily Rose merupakan salah satu film horor yang terbilang sangat sukses dari sisi penjualannya. Film ini terinspirasi  dari kisah seorang gadis remaja Annelise Michel, yang sebelumnya adalah gadis remaja biasa. Kejadian aneh dimulai ketika usianya 17 tahun pada 1968 ia kejang-kejang dan mengalami serangan epilepsi pertamanya pada 1969, pada saat itulah Annelise mulai berhalusinasi tentang setan ketika ia sedang berdoa. Pada tahun 1975, dia ditetapkan menderita depresi dan hingga sering sekali melukai dirinya sendiri sampai beberapa kali melakukan percobaan bunuh diri.

Kisah Nyata Horor Dunia

Seseorang yang pertama mendiagnosis bahwa Annelisse mengalami kerasukan adalah seorang perempuan tua yang menemaninya saat ia berziarah. Dia melihat Anneliese berjalan menghindar melewati gambar tertentu dari Yesus, dan ia menolak untuk minum air yang berasal dari mata air suci.

Kemudian seorang pengusir setan dari kota terdekat memeriksa Anneliese dan menyimpulkan bahwa ia dirasuki. Setelah pengobatan medis yang selalu gagal, akhirnya ritual eksorsisme dipilih yang dilakukan oleh seorang Uskup. Pada saat itu Annelise mulai melukai dirinya sendiri dan menolak untuk makan. Anneliese melakukan sejumlah tindakan yang sangat aneh. Ia menjilat urinnya sendiri dari lantai.

Dia memakan lalat, laba-laba, dan batubara. Dia menggigit kepala burung mati. Annelise pernah merangkak di bawah meja dan menggonggong seperti anjing selama dua hari. Ia sering mendengar teriakan melalui dinding selama berjam-jam. Merobek pakaian dan kencing di lantai. hingga mengakibatkan tubuh dan wajahnya terlihat mengerikan, orang di sekitarnya hampir tidak mengenalinya. Annelise meninggal pada tahun 1 juni 1976 yang diakibatkan karena dehidrasi dan malnutrisi, dan hampir selama satu tahun menderita semi kelaparan ketika ritual exorcism dilakukan.

The Entitiy
Film ini mengambil cerita dari seorang ibu rumah tangga bernama Dorris Bither yang tinggal bersama putra remaja dan kedua putrinya. Ia sering sekali mengalami kejadian seperti halusinasi dan gangguan fisik. Brian Harris, putra remaja Bither mengatakan sering mendengar ibunya ditampar, dipukuli hingga dilempar didalam kamar, ia juga pernah melihat luka memar pada paha ibunya, yang menurut Bither karena malam sebelumnya ia diperkosa oleh setan.

Kisah Nyata Horor Dunia yang Mendunia

Film ini terinpirasi oleh seorang ibu, Carmen Reed, yang diwawancarai CNN tentang cerita seram yang dialaminya. Bermula pada 1980 saat Reed beserta keluarganya menempati sebuah rumah kolonial lama di Southington, Connecticut, agar dekat dengan rumah sakit dimana dia dan anak 13 tahunnya itu menerima pengobatan kanker.

Segera setelah itu, dua keponakannya bergabung dengan mereka di rumah yang mereka tau pernah menjadi rumah duka. Tidak lama sebelum anaknya yang mulai bercerita tentang suara-suara yang didengarnya, termasuk salah satu "pria jangkung, kurus dengan panjang rambut hitam pekat" yang sering dilihatnya setiap malam. Pernah ia juga membawa anaknya ke psikiater dan mendapati anaknya semakin gelap dan gelap pada setiap harinya. Hingga akhirnya dia membawa anaknya ke rumah sakit jiwa

An American Hunting
Ini adalah film horor modern yang mengambil cerita dari masa lampau. Bermula ketika Yohanes Bell mangambil paksa tanah milik Kate Batts, yang dikenal memiliki ilmu sihir. Dan setelah insiden itu, Bell dan putrinya sering mengalami kejadian supranatural, dan yang terparah ia melihat putrinya penuh luka dan putrinya mengaku telah diperkosa oleh mahluk tak berwujud.

Kisah Nyata Horor Dunia

Pada tahun 1886, seorang sejarawan pernah menulis tentang penyihir batts ini yang sangat terkenal pada masa kepresidanan Andrwe Jackson. Disinyalir, keberadaan keluarga Bell memang ada.

Audrey Rose 1977
Ini adalah salah satu film horor berdasarkan pada peristiwa yang diduga benar. Film menceritakan seorang gadis bernama Ivy dan keluarganya yang sedang diteror oleh seorang pria misterius yang percaya bahwa Ivy adalah reinkarnasi dari putrinya, Audrey Rose, yang meninggal dalam kecelakaan mobil beberapa menit sebelum Ivy lahir (setelah sebelumnya mendapatkan jawaban sama dari dua paranormal).

Kisah Nyata Horor Dunia

Apa yang berikutnya terjadi adalah serangkaian kejadian aneh (beberapa sangat mirip dengan yang di 'The Exorcist'), termasuk Ivy mengalami mimpi buruk yang mengerikan dan membakar tangannya di jendela.




sumber

Fakta Bahwa Film Horor Indonesia Sedikit Yang Berkelas

1. Tuyul Benar-benar tanpa modal, menakut-nakuti dan maling duit koq kemana-mana cuma pakai kolor aja. Apalagi malam-malam pula, apa gak masuk angin tuh? Kasian banget, setan kecil koq disuruh kelayapan cuma pake kancut.

2. Pocong
Dari jaman Sultan Agung hingga jaman Sultan Jorghi, pocong selalu saja begitu penampilannya. Berbalut kain putih kumal karena kotor tanah, tentu saja biayanya murah, sekedar membeli kain tanpa harus pergi ke penjahit.

3. Gendruwo
Ini lagi, wajahnya gak jelas, pakai pakaian apapun gak masalah, yang penting keliatan serem.

4. Hantu jamu gendong
Apalagi yang ini, hanya mengandalkan gendongan saja. Pakaiannya sich rada bagus karena pakai model kebaya, Seharusnya bangsa Indonesia malu terhadap bangsa lain soal industri perfilman. Film-film karya anak bangsa, banyak sekali mendapat cercaan dan cemoohan dari bangsa lain, terutama film-film hantu. Apa pasalnya? Ternyata dari hasil investigasi asal-asalan versi P.S.K didapat fakta yang sangat mengejutkan. Fakta ini jelas sekali mencoreng industri perfilman nasional, karena secara tak langsung bangsa lain menganggap remeh film horor di Indonesia dan sama sekali tidak berkelas di mata industri perfilman dunia. Faktanya adalah, hantu-hantu yang ada di film horor buatan Indonesia hanyalah HANTU-HANTU MISKIN, tapi dikawatirkan kalu hantu ini lewat dekat para tenaga proyek, maka malah rame dikerubutin orang-orang sambil teriak “mbak, jamu mbaaak”.

5. Suster ngesot
Kalau yang ini lebih mending daripada yang lain. Pakai seragam, dan yang jelas suster ngesot adalah hantu yang paling pintar diantara hantu-hantu lain di film-film horor Indonesia, karena gitu-gitu juga dia lulusan akper. Tapi sayang sekali jalannya ngesot, inilah yang menjadi cemoohan oleh praktisi film dunia, kenapa harus ngesot gitu loh, kan ada otopet atau skateboard. Emang gak modal. Dari bebarapa bukti diatas, coba kita bandingkan dengan hantu-hantu dari negeri lain. Drakula, penampilannya parlente karena pakai jas. Vampire jelas berkelas dengan pakaian khas kekaisaran jaman dulu, ditambah di topinya ada bulu merak melambangkan istimewa. Mumi, daripada pocong yang selembar kain, mumi pakai kain lebih banyak dan perlu keahlian khusus memasangnya, ditambah lagi menghabiskan berapa botol balsem tuh. Yasudahlah, kita nantikan saja ada film horor di Indonesia yang hantunya nenteng laptop atau iPad.

Sumber

Fakta, 10 Film Horor Berdasarkan Kisah Nyata

Mengetahui fakta tersebut, secara khusus editor  munculkan daftar film berdasarkan kisah nyata. Yang percaya bila film ini benar-benar terjadi jumlahnya sebanyak orang yang tak peduli. Mungkin karena seringkali fenomena kisah nyata hanya dijadikan sebagai taktik promosi.

Lalu, apakah film-film horor ini benar-benar diangkat dari kisah nyata? Baca berita selengkapnya!

 1. Psycho

 - Rilis: 1960
Pemain: Anthony Perkins, Janet Leigh
Sutradara: Alferd Hitchcock
Film: Norman Bates adalah pemilik hotel yang keadaan psikologinya terganggu sejak kematian sang ibu. Dia memiliki kepribadian ganda dan selalu mengenakan gaun ketika membunuh.
Fakta: Karakter Norman Bates terinspirasi dari seorang pria asal Wisconsin, Ed Gein, yang ditangkap pada tahun 1957 karena
membunuh dua wanita. Tak hanya itu, dia juga menggali kuburan
banyak wanita serta menguliti tubuh mereka untuk dijadikan kaus kaki
dan woman suit dengan harapan menjadi seorang wanita.


2. The Exorcist
 - Rilis: 1973
Pemain: Ellin Burstyn, Max von Sydow
Sutradara: William Friedkin
Film: Sepasang pastur berusaha mengusir setan yang menghuni tubuh gadis berusia 12 tahun.

Fakta: Penulis naskah dan novel THE EXORCIST, William Peter
Blatty, mengaku terinspirasi dari sebuah artikel yang mengisahkan
pengusiran arwah pada seorang anak berusia 13 tahun di Maryland pada
tahun 1949.

 3. Audrey Rose
 - Rilis: 1977
Pemain: Anthony Hopkins, Marsha Mason
Sutradara: Robert Wise

Film: Anak gadis dari pasangan muda menunjukan perilaku aneh dan
keterlaluan. Mereka berasumsi bahwa tubuh anaknya itu telah dirasuki
jiwa orang lain bernama Audrey Rose.

Fakta: Penulis novel dan naskah filmnya, Frank De Felitta, terinspirasi
menulis kisah ini kala anaknya yang berusia 6 tahun bisa bermain piano
dengan begitu sempurna. Padahal dia tak pernah les piano atau
semacamnya. Seorang okultis Los Angeles meneyebutkan bahwa jiwa
anak Frank dihuni oleh orang lain atau incarnation leak.

 4. The Hills Have Eyes
 - Rilis: 1977
Pemain: Robert Houston
Sutradara: Wes Craven

Film: Sebuah keluarga melakukan perjalanan dengan menaiki RV.
Tanpa disangka saat melewati jalan pintas mereka diserang oleh
keluarga kanibal yang tinggal di gua-gua perbukitan.

Fakta: Terinspirasi dari sosok legendaris Alexander Bean yang
memimpin 40 klan untuk memangsa 1000 manusia sekitar abad 15 atau
16. Mereka hidup di gua-gua perbukitan sebelum tertangkap dan
dihukum mati. Banyak orang tak percaya adanya sosok Bean meski
kisanya sudah melegenda.

 5. The Amityville Horror
 - Rilis: 1979
Pemain: James Brolin, Margot Kidder
Sutradara: Stuart Rosenberg

Film: Keluarga Lutz memutuskan pindah ke sebuah rumah di tepi
sungai yang mana tempat tersebut pernah menjadi lokasi pembunuhan
massal. Namun sosok gaib jahat melakukan serangkaian peristiwa guna
mengusir keluarga Lutz dari rumah tersebut.

Fakta: Film ini diadaptasi dari buku tulisan Jay Anson. Beberapa orang
mengklaim bahwa horor di rumah tersebut benar-benar menyeramkan
meski ada pula yang menampik dan sebutkan bahwa kisah tersebut hanyalah tipuan.

 6. The Entity
 - Rilis: 1981
Pemain: Barbara Hershey
Sutradara: Sidney J Morey

Film: Carly Moran, seorang single parent dari tiga orang anak yang
mendapat gangguan fisik dari mahluk tak kasat mata. Seramnya, siksaan
tersebut membekas di tubuh Carly.

Fakta: Pada tahun 1974 seorang peneliti meyakini bahwa Doris Bither
mengalami kekerasan seksual oleh makhluk tak kasat mata di California.

 7. The Exorcism Of Emily Rose
 - Rilis: 2005
Pemain: Laura Linney
Sutradara: Scott Derrickson

Film: Seorang pendeta diadili atas kematian wanita muda bernama
Emily Rose setelah lakukan acara pengusiran roh. Penderitaan Emily
dipaparkan melalui alur maju mundur.

Fakta: Terinspirasi dari kisah Anneliese Michel, gadis asal Jerman
berusia 16 tahun yang bertahun-tahun dirasuki oleh setan. Setelah 10
bulan dilakukan acara pengusiran setan, Michel meninggal akibat
kelaparan pada tahun 1976. Orang tua dan dua pendeta dijatuhi
hukuman penjara selama enam bulan.

 8. Wolf Creek
 - Rilis: 2005
Pemain: Nathan Phillips
Sutradara: Greg Mclean

Film: Dua wanita asal Inggris dan seorang pria pergi ke taman nasional
Wolf Creek. Saat mobil yang ditumpangi rusak, mereka ditolong oleh
supir truk yang kemudian malah menyiksa dan menawan mereka.

Fakta: Greg Mclean selaku penulis naskah WOLF CREEK
menggabungkan beberapa kejadian tentang pria Australia yang menyiksa
wisatawan asing. Salah satunya adalah Ivan Milat yang mengambil
penumpang dan membawa mereka ke hutan untuk disiksa. Setelah
tertangkap Ivan akhirnya dihukum penjara seumur hidup.

 9. An American Haunting
 - Rilis: 2005
Pemain: Donald Sutherland
Sutradara: Courtney Solomon

Film: Pada abad ke-19 John Bell dan keluarganya disiksa oleh makhluk
tak terlihat.

Fakta: Film ini didasarkan pada legenda penyihir John Bell yang berasal
dari Tennessee pada 1800-an. Meski diyakini sebagai kisah fiksi, namun
sosok John Bell benar-benar ada.

 10. The Possession
 - Rilis: 2012
Pemain: Ole Bornedal
Sutradara: Natassha Calis

Film: Seorang gadis muda membeli sebuah kotak antik di jalanan yang
menyimpan kutukan kuno berbahaya. Setelah terkena kutukan, ayah gadis ini bersama ibunya mencari jalan untuk hentikan semuanya sebelum terlambat.

Fakta: Banyak sekali yang mengaitkan film ini dengan beberapa kisah nyata.
Salah satunya yang terjadi pada tahun 2004, di mana kurator museum
bernama Jason Haxton membeli kotak bekas melalui eBay. Namun
menurut beberapa sumber, label kisah nyata tersebut hanya embel-
embel untuk menjual filmnya.